Data Umum Kecamatan Tambusai Utara
GAMBARAN UMUM
Kecamatan Tambusai Utara merupakan Pemekaran dari Kecamatan Tambusai sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Rokan Hulu Nomor 02 Tahun 2003
Dengan jumlah penduduk Per 30 September tahun 2018 berjumlah 86.447 jiwa dan luas wilayah 5.054 km2,Kecamatan Tambusai Utara memiliki berbagai macam suku dan ragam budaya, sebagian besar merupakan keturunan suku Melayu, Jawa, Mandailing , Minang Kabau, Sunda dan Batak.
Kecamatan Tambusai Utara adalah salah satu Kecamatan yang ada di Kabupaten Rokan Hulu yang terletak di Barat Laut Pulau Sumatra pada 1000 - 1010 52’ Bujur Timur dan 00 15’- 10 30’Lintang Utara. Kecamatan Tambusai Utara berbatasan langsung dengan:
- Sebelah Utara : Sumatra Utara/ Labuhan Batu/ Tapanuli Selatan/ Rohil
- Sebelah Selatan : Kecamatan Tambusai
- Sebelah Barat : Sumatra Utara/ Padang Lawas/ Tapsel
- Sebelah Timur : Rokan Hilir ( Pujud).
Kecamatan Tambusai Utara berada pada ketinggian 70-80 Meter dari permukaan laut, dan terdapat dua buah sungai besar yaitu:
- Sungai Batang Kumu dan
- Sungai Mahato